HUBUNGAN ANTARA INTERAKSI TEMAN SEBAYA DENGAN PERILAKU SOSIAL ANAK DI TK LAB. PERCONTOHAN UPI TAHUN AJARAN 2008/2009 0611176

HUBUNGAN ANTARA INTERAKSI TEMAN SEBAYA DENGAN PERILAKUSOSIAL ANAK DI TK LAB. PERCONTOHAN UPI TAHUN AJARAN 2008/20090611176
Salah satu lingkungan sosial yangmempunyai peranan penting dalam perkembangan anak adalah teman sebaya. Dalamkehidupan teman sebaya terjadi proses sosial dimana didalamnya terjadi prosessaling mempengaruhi dan dipengaruhi. Berbagai hasil penelitian telah menunjukkanbetapa besar dampak interaksi teman sebaya di kalangan anak-anak bagi kehidupanmasa dewasanya di kemudian hari. Kehidupan masa kanak-kanak tanpa teman seringdikaitkan dengan berbagai permasalahan dalam masa dewasa, begitupun sebaliknya,keberhasilan hubungan interaksi teman sebaya pada masa kanak-kanak seringdikaitkan dengan masa dewasa yang lebih berhasil.

Penelitian ini akan mengungkap interaksi teman sebaya dan perilaku sosial anakyang ditunjukkan oleh anak-anak di TK Lab. Percontohan UPI Tahun Ajaran2008/2009. Adapun fokus dalam penelitian ini diarahkan pada 1) bagaimanagambaran umum interaksi teman sebaya di TK Lab. Percontohan UPI Tahun Ajaran2008/2009, 2) bagaimana gambaran umum perilaku sosial anak di TK Lab.Percontohan UPI Tahun Ajaran 2008/2009, 3) apakah terdapat hubungan yangsignifikan antara interaksi teman sebaya dengan perilaku sosial anak di TK Lab.Percontohan UPI Tahun Ajaran 2008/2009. Tujuan penelitian ini adalah untukmengetahui ada tidaknya hubungan antara interaksi teman sebaya dengan perilakusosial anak di TK Lab. Percontohan UPI Tahun Ajaran 2008/2009.

Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh anak di TK Lab. Percontohan UPITahun Ajaran 2008/2009. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatankuantitatif, sedangkan metode penelitian yang digunakan adalah deskriptifkorelasional, dengan teknik komunikasi tidak langsung yaitu berupa penyebaranangket yang berisi pedoman pengamatan (observasi) terstruktur.

Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara umum interaksi temansebaya di TK Lab. Percontohan UPI Tahun Ajaran 2008/2009 berada dalam kategoribaik. Sementara itu perilaku sosial anak di TK Lab. Percontohan UPI TahunAjaran 2008/2009 juga berada dalam kategori baik. Hasil penelitian ini jugamenunjukkan bahwa antara interaksi teman sebaya dengan perkembangan perilaku sosial mempunyai hubungan yang signifikan.

Adapun rekomendasi yang diberikan kepadaguru TK yaitu guru TK diharapkan dapat dapat merancang kegiatan belajarmengajar untuk mengembangkan perilaku sosial melalui interaksi yang dibinaantara anak dengan teman sebayanya. Sedangkan rekomendasi pihak sekolah yaitusekolah diharapkan dapat merancang program kurikulum untuk mengembangkanperilaku sosial melalui interaksi antara anak dengan teman sebayanya. DOWNLOADFILE LENGKAPNYA

Tinggalkan komentar